Gaya berpakaian pria berkulit gelap

7 Warna Baju Yang Cocok Untuk Pria Kulit Gelap Hitam Manis Sawo Matang. Setiap orang pasti mempunyai keinginan untuk mempunyai penampilan yang perfect dan menarik. Di Indonesia ini  pada umumnya masyarakatnya memiliki kulit yang gelap. Banyak orang berkulit gelap beranggapan jika mereka memakai baju dengan warna apapun tidak akan pernah cocok sehingga banyak dari mereka tidak pede atau tidak percaya diri dengan penampilan baju yang mereka kenakan. Tetapi apakah kamu tau bahwa anggapan itu sebenarnya tidak benar? Sebenarnya banyak warna baju yang cocok untuk kamu yang berkulit gelap, hanya saja kamu tidak tau warna mana yang cocok untuk kamu yang berkulit gelap. Nah, disini saya akan membagikan tips memilih warna baju yang cocok untuk pria & wanita kulit gelap agar kamu lebih percaya diri dengan penampilanmu yang sekarang.

    Jangan Memakai Baju Warna Gelap

Untuk kamu yang memiliki kulit gelap atau sawo matang baik pria maupun wanita. Sangat dianjurkan tidak memakai baju yang berwarna gelap, karna kamu akan terlihat tambah gelap dan kusam. Namun jika kamu ingin memakai baju warna gelap atau kamu cuma punya baju warna gelap. Kamu bisa gabungkan dengan bawahan yang berwarna terang agar seimbang dan kamu tidak terlihat kusam dan memberi kesan terlihat sedikit cerah.

    Pakailah Baju Yang Berwarna Terang


Buat kamu yang berkulit gelap jangan takut memakai Grosir Baju Fashion Murah Pria Wanita yang berwarna terang. Karena dengan memakai baju yang berwarna terang penampilan kamu akan terlihat lebih cerah dan kulit kamu terlihat bersih. Usahakan memakai baju berwarna terang seperti jingga, pink, biru muda, jingga, coklat muda, silver, emas.

    Memadukan Warna Yang Cocok

Kamu bingung memadukan warna yang cocok? Padukan warna gelap dan terang seperti warna navy dan beige, pink dan hitam paduan warna tersebut akan terlihat cocok dan tidak norak. Dan hindari memadukan warna terang dan gelap yang terlihat kurang cocok seper merah dan coklat gelap. Karna warna tersebut terlihat kurang cocok saar kamu pakai.  

    Perhatikan Warna Aksesoris

Jika kamu ingin melengkapi penampilanmu dengan aksesoris. Kamu harus memperhatikan warna dan penampilan aksesorismu. Jika kamu memakai baju berwarna terang, jangan memakai aksesoris yang terlalu berlebihan. Usahakan memakai warna aksesoris yang lembut atau netral. Jadi intinya, jika kamu memakai baju terang maka semakin sedikit aksesoris yang kamu gunakan dan usahakan memakai warna kalem.

    Perhatikan Warna Sepatu

Untuk melengkapi penampilan kamu, tidak hanya di baju saja bukan. Kamu juga harus memperhatikan warna sepatu yang kamu kenakan. Jika baju kamu berwarna terang, sebaiknya pakailah warna sepatu yang netral seperti hitam, putih dan krem agar terlihat cocok dengan style baju kamu.

    Perhatikan Warna Make Up

Berbicara soal fashion, tentu kaum wanita tidak akan lepas dari make-up. Buat kamu yang suka dandan atau yang gemar memakai make-up, usahakan jangan memakai make-up dengan warna yang cerah atau mencolok ya sist, karena hal ini akan membuat kamu terlihat tidak natural. Buat kamu yang berkulit gelap gunakan warna make-up yang sesuai dengan warna kulit kamu atau gunakan warna-warna yang lembut agar kamu terlihat natural.          

    Kamu Muslim? Pakai Hijab?

Jika kamu seorang muslim dan sering memakai hijab atau pemula. Kamu bisa gunakan warna hijab yang agak netral seperti navy, ungu, maroon, dan hitam karena warna-warna tersebut sangat cocok buat kamu yang ingin berhijab dan mempunyai kulit gelap. Bagaimana guys? Apakah kamu tertarik ingin mencoba tips-tips diatas? Selamat mencoba ya.
Previous
Next Post »
Thanks for your comment